Ade Priska, S.Farm

November 16, 2022 by Admin2

Alo Gaes welcome back with “NAKES KITA”..

Bulan iniii  yang mau kami perkenalkan sama kalian di artikel “ NAKES KITA “

Adalah seorang Apoteker loh yaitu… apt. Kak Ade Priska, S.Farm. :*

Untuk sesi awal seperti biasa ya Gaes mari kita kenalan dulu sama kak priska, Beliau ini Apoteker, sekaligus Sekarang bertugas sebagai lead auditor di Puskesmas Kembangan loh.. Mau tau profil beliau lebih dalam?

Okray Let’s Go Gaes .. !!!

So Siapa sih apt. Kak priska itu ???
Langsung aja nih kita tampilkan profilenya :

apt. Ade Priska, S.Farm. lahir di Bandar Lampung pada 28 Februari 1991. Beliau ini asal Bandar Lampung dan menempuh jenjang pendidikan S1 Profesi di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.

Pendidikan dan Prestasi apt. Ade Priska,S.Farm.

Untuk perjuangan yang beliau jalani selama menempuh jenjang pendidikan menjadi seorang Apoteker gausah di pertanyakan lagi loh… so jenjang pendidikan dan prestasi apa sajakah yang beliau tempuh? Kuy ini dia Gaes :

  • Pendidikan dulu ya Gaes :
  1. SD Muhammadiyah Gendeng Yogyakarta
  2. SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta
  3. SMA Sekolah Menengah Farmasi ‘Indonesia’Yogyakarta
  4. S1 Fakultas Farmasi Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
  5. Profesi Apoteker Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta

  • Beberapa Prestasi yang dicapai adalah:
  1. Dewan Perwakilan Mahasiswa(DPM) – Ketua Komisi C Fakultas Farmasi Universitas Ahmad Dahlan periode 2010-2012 yang bertugas mengawasi dan membina kinerja dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM)
  2. JMKI 2010 (Jaringan Mahasiswa Kesehatan Indonesia) tahun 2010-2012 sebagai bendahara divisi penelitian dan pengembangan internal serta eksternal.
  3. Paduan Suara Tingkat Universitas “AHDA GITANA” tahun  2010-2012.
  4. Lanjut Profesi Apoteker Universitas Ahmad Dahlan mengambil minat farmasi industri.
  5. Selama praktek kerja profesi, Beliau menjadi apoteker di SANBE FARMA PLANT 3 sediaan steril di Cimareme Bandung tahun 2013-2014.
  6. Tahun 2014 setelah lulus kerja, beliau terjun pertama kali di apotik sebagai apoteker pendamping sampai Januari
  7. Beliau bergabung menjadi apoteker pendamping di Puskesmas Kecamatan Kembangan mulai 1 Februari 2016 sampai 1 Februari 2017.
  8. Juli 2021 Beliau dipercaya menjadi apoteker penanggung jawab farmasi Puskesmas Kecamatan Kembangan dan pada Agustus 2021 sampai sekarang kembali menjadi apoteker pendamping.
  9. Organisasi yang diikuti sekarang sebagai sekretaris di Hisfarkesmas (Himpunan Seminat Farmasi Kesehatan Masyarakat) PP IAI dari tahun 2017- sampai sekarang.

  1. Pada tahun 2016 sampai sekarang Beliau adalah seorang AOC (Agent Of Change) Germa Cermat (Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat) Kementerian Kesehatan Indonesia untuk wilayah Jakarta Barat.

  2. Beliau pun membawa nama Puskesmas Kecamatan Kembangan menjadi Peringkat 3 kegiatan gema cermat 2019 dalam peringatan world’s farmasi day provinsi DKI Jakarta.
  3. Mewakili AOC  Jakarta Barat dalam kegiatan gema cermat Kemenkes yang di agendakan di wilayah Kapuk Cengkareng (1), dan dalam rangka hari kesehatan nasional di Ice BSD pada tgl 3 sampai 5 November 2022.
  4. Dipercaya Sebagai Tim Ahli dalam penyusunan pedoman pelayanan kefarmasian pada pasien gangguan jiwa 2021.
  5. Sebagai Narasumber Kemenkes untuk pengelolaan ketersediaan farmasi dan laporan kefarmasian di Kota Tangerang 2022.
  6. Sekarang bertugas sebagai Lead Auditor Puskesmas Kecamatan Kembangan sejak tahun 2022.

Suka Duka dan Motivasi Menjadi Apoteker

Masih menurut Kak Priska nih.. Suka duka menjadi Apoteker :

Sukanya bersosialisasi dan mengedukasi masyarakat

Karena pengelolaan ketersediaan farmasi harus tepat waktu dan teratur maka bisa belajar bagaimana menjadi orang yang disiplin dan tepat waktu.

Dukanya lebih banyak waktu yang diberikan untuk profesi, pelayanan, pengendalian ketersediaan farmasi dan juga edukasi kepada masyarakat.

Ini tips dan motivasi dari Kak Priska ya Gaes, Catat !

Untuk adek2 yang mau jadi apoteker yang paling utama yah niat dulu nih dan benar2 memang ingin menjadi Apoteker, kemudian disiplin waktu dan bertanggung jawab, konsisten berkelanjutan dan juga jangan lupa restu Orang Tua untuk mimpi yang kita ingin capai, harus rajin belajar serta mau mencoba hal baru.

Ok Gaes, sekian dulu yahh informasi yang AloGaes sampaikan, mudah-mudahan bisa memotivasi kalian semua.. Terimakasih sudah membaca Artikel ini, semoga bermanfaat ya Gaes. Bye-Bye…!!!


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


logo-long

Alo Gaes merupakan media komunikasi yang berisi info-info kesehatan remaja, mulai dari isu pubertas, gizi, hingga kesehatan mental. Alo Gaes juga bisa lho sebagai sarana kamu berkonsultasi singkat atau tanya-tanya soal kesehatan fisik maupun mental dari ahlinya langsung. Kami juga terbuka untuk kamu-kamu yang mau kirim artikel atau hasil karya lain lho.

Konten Terbaru

Selamat datang di Puskesmas Kembangan. Fitur chat ini khusus curhat online remaja
//
Dokter Umum
Kak Wanda
//
Bidan
Kak Ita
//
Ahli Gizi
Kak Desi
//
Dokter Umum
Kak Agnes
//
Dokter Umum
Kak Micca
//
Perawat
Kak Dadang
//
Apoteker
Kak Priska
//
Psikolog
Kak Ros
//
Jak-GO (Jaringan Konsultasi Gigi Online)
Pelayanan Gigi
//
Call Center
Call Center
WhatsApp